Selamat Datang Para Pecinta Majelis RISMA, Ahlan Wa Sahlan Ya Marhaban di blog Majelis RISMA, Sekretariat:Jl.Kapuk Raya, Masjid Annur, Gg.Subur, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat. bagi yang membantu untuk dakwah majelis & informasi hubungi Ust.Yusuf 087882095795 / 02196621564. Syukron Katsiron. :) "Pengajian Rutin Setiap Malam Sabtu jam:19.30-Selesai, yang di hadiri Para Ulama, Umaro lainnya.." :)

Jumat, 23 Mei 2014

cara kita menikmati sukses dunia & akhirat


             Kita tak pernah habis-habisnya membicarakan yang namanya kehidupan. Karna hidup adalah hak setiap orang, hak setiap manusia, karena itu adalah Pemberian Yang Kuasa. Maka sepantasnyalah kita mensyukuri yang namanya hidup.
Manusia adalah mahluk yang diberikan akal, pikiran, dan hawa nafsu adalah modal mereka untuk menjalani kehidupan itu. Semua itu mereka gunakan untuk menggapai kesuksesan dalam hidup. Sehingga benar kata seorang mentalis (Dedi Courbuzer) yang mengatakan bahwa setiap orang memang wajib untuk sukses tapi yang paling penting adalah berjuang dan berusaha untuk menggapai sukses.
            Dari kata-kata itu kita tahu bahwa sukses itu adalah bonus atau hadiah dari kerja dan usaha kita. Oleh karena itu, mari kita ubah pola pikir kita untuk berjuang, berusaha, dan kerja keras untuk menggapai sukses, jangan sebaliknya hanya terpaku dan terdiam tanpa usaha da kerja keras. Bukankah dalam Al- qur’ an mengatakan bahwa “ALLAH SWT tidak akan mengubah nasib suatu kaum sehingga kaum itu sendiri yang mengubah nasibnya.” Artinya bahwa Allah SWT menganjurkan kepada hambanya untuk berusaha dan kerja keras jangan hanya berpangku tangan menunggu datang dengan sendirinya rizki itu. Setelah itu serahkan semuanya kepada Allah SWT dengan berdo’a kepada Nya. Karena bagaimanapun juga yang menetukan hasil akhir dari usaha dan kerja keras kita adalah ALLAH SWT. Maka wajib bagi kita untuk berserah diri dan pasrah kepada Nya.
            Lewat tulisan blog ini saya juga ingin berbagi kepada pembaca bahwa untuk menggapai sukses juga tidak pernah lepas dari yang namanya kedisiplinan, percaya diri, dan optimis. Ketiga elmen ini sangatlah penting bagi kita kita untuk menggapai sukses itu. Sekarang saya akan membahas satu-persatu tentang ketiga elmen itu.
a.        Disiplin
Kata ini sering kali kita dengar dan tidak asing di telinga kita tetapi sangat sulit kita inplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Mungkin salah satu penyebabnya karena kita berpikir bahwa waktu itu tidak akan pernah habis. “tidak selesai hari ini ada hari esok, ada lusa, ada minggu depan, ada bulan depan, ada tahun depan dan seterusnya” sehingga apa yang terjadi?? Pekerjaan yang mestinya kita bisa selesaikan dalam satu hari bisa menjadi dua hari, tiga hari, bahkan seminggu atau sebulan. Dan sangat disayangkan pola pikir seperti ini terjadi juga pada wakil-wakil kita yang duduk diparlemen sana. Seperti kata orang bijak mengatakan bahwa Never put of till tomorrow what you can do today. Lakukanlah pekerjaan itu dengan maksimal, ikhlas, dan jangan pernah mengerjakannya sampai besok padahal andayakin bahwa pekerjaan itu bisa anda selesaikan hari itu.
b.      Percaya Diri
Elemen yang kedua ini juga sangat penting kita inflementasikan dalam kehidupan kita. Karena tanpa confidence atau percaya diri kita tidak akan bisa menggapai sukses itu. Bisa anda bayangkan ketika seorang sales tanpa percaya diri mustahil mereka bisa menjual produk yang sebelumnya tidak pernah diketahui oleh konsumen. Sehingga dengan percaya diri yang tinggi mereka bisa membuat seseorang tertarik pada produk yang ditawarkan. Jadi, percaya diri juga merupakan elemen penting dalam menggapai sukses itu sendiri.
c.      Optimis
Terakhir adalah optimis. Apa jadinya ketika dalam hidup ini tidak ada keoptimisan dalam diri kita, sehingga membuat kita terus terpuruk dalam keadaan pasrah pada nasib tanpa mau berusaha dan mencoba. Pertama, Jangan pernah memikirkan kegagalan teruslah melangkah, berusaha, dan berjuang untuk menggapai goal atau kesuksesan anda. Dan kedua, jadikanlah kegagalan itu menjadi pelajaran untuk berbuat yang lebih baik kedepannya. Selalu otimis dan anda yakin bisa.
Kesimpulannya adalah setiap orang wajib berjuang dan berusaha dalam menggapai kesuksesan. Dalam menggapai kesuksesan itu kita harus kerja keras dan dibarengi dengan tiga elemen tadi yakni, kedisiplinan, percaya diri, dan optimis. Terima kasih semoga kita semua menjadi orang yang sukses dalam kehidupan. Dan satu lagi yang tak kalah pentingnya selalu bersukur pada nikmat yang diberikan ALLAH SWT kepada kita. AMIN, AMIN, AMIN YA ROBBAL ALAMIN…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar